April 2022 - Bangun Citra Teknisi

2022/04/09

Tanda AC Butuh Perbaikan

Service AC Semarang Service Kulkas Semarang

Tanda Tanda AC Buth Perbaikan

Apakah AC di rumah atau kantor Anda terasa tidak nyaman dan panas? Ini bisa menjadi salah satu tanda AC butuh perbaikan. Banyak orang yang memasang AC kemudian hanya menggunakan AC tersebut tanpa memperhatikan perawatan yang dibutuhkan. Karena itu sangat penting untuk menggunakan jasa bongkar pasang AC yang bisa dipercaya. Pada dasarnya kinerja mesin AC memang membutuhkan perhatian oleh ahli AC. Selama ini jika AC tidak nyaman maka pemilik AC justru hanya membersihkan AC dengan vakum. Setelah itu mungkin AC Anda akan mengeluarkan suhu yang lebih dingin. Tapi apakah ini bisa bertahan lama dan akhirnya AC Anda bekerja seperti biasa.
Jika Anda perhatikan maka kondisi itu hanya berlangsung sesaat. AC Anda akan terasa nyaman hanya karena  bersih dan kipas out door sudah bersih dari debu. Tapi itu bukan jaminan bahwa AC Anda akan kembali bekerja seperti baru. Tentu saja sekarang adalah saatnya melakukan bongkar pasang ac yang ditandai dengan beberapa hal, seperti dibawah ini:
1.    Mengeluarkan udara hangat
Tanda pertama yang paling sering terjadi ketika AC bermasalah adalah udara yang keluar dari AC justru lebih hangat. Anda mungkin sudah mengatur suhu AC hingga 18 derajat Celcius tapi tidak ada udara dingin yang keluar. Biasanya AC yang baik akan membuat suhu dingin di sekitar ruangan. Termasuk jika Anda membuka sedikit pintu maka udara dingin masih akan menyebar dengan cepat. Anda mungkin sudah menunggu udara ruangan menjadi dingin tapi tidak keluar sama sekali.
2.    Air dari pipa out door sangat sedikit
Jika Anda memasang AC maka biasanya ada selang atau pipa yang terhubung antara unit dalam dan luar. Kemudian selang kecil akan terhubung dari out door yang berfungsi untuk mengeluarkan air pengeluaran dari AC. Tapi jika AC rusak atau tidak bekerja maksimal maka air yang keluar akan sangat sedikit. Ini bisa menjadi tanda bahwa bagian kompresor AC bermasalah atau tidak bekerja dengan benar. Bahkan kemungkinan air yang menjadi bahan beku di pipa atau saluran out door juga tidak keluar. Akibatnya bisa merusak AC jika tidak segera diperbaiki.
3.    Termostat AC tidak berfungsi
Pengatur suhu AC memang cara yang membuat kita bisa mengatur AC agar bisa mengeluarkan suhu tertentu sesuai keinginan. Tapi ini juga bisa menjadi indikator bahwa AC sudah rusak atau bekerja tidakn normal. Tanda awal yang paling sering terjadi adalah bahwa tiba-tiba suhu dari termostat tidak keluar atau AC Anda mati secara mendadak. Kemudian suhu panas akan keluar dari AC dalam ruangan. Beberapa saat kemudian AC Anda bisa bekerja ketika bagian kipas outdoor sudah bekerja kembali. Lalu masalah ini akan berulang dan akhirnya AC Anda rusak.
4.    Unit dalam AC mengeluarkan suara keras
Bagian out door AC biasanya adalah bagian yang mengeluarkan suara lebih keras. Hal ini terjadi karena ada kipas yang terus menerus bekerja untuk mengatur sistem suhu pada unit dalam. Tapi jika bagian unit dalam yang mengeluarkan suara yang keras maka itu bisa menjadi pertanda AC Anda butuh perawatan. Beberapa penyebab unit dalam AC mengeluarkan suara yang keras termasuk seperti ada salah satu sabuk yang lepas dari unit. Ini termasuk salah satu kerusakan yang rumit sehingga sebaiknya Anda memangil ahli perbaikan AC.
5.    AC mengeluarkan bau aneh dan udara lembab
AC yang mendapatkan perawatan rutin dan tidak memang berbeda. Ketika AC sudah tidak berfungsi dengan baik maka biasanya akan mengeluarkan bau yang lembab. Jika sudah sangat parah maka bisa mengeluarkan bau seperti pakaian basah yang sudah berhari-hari disimpan. Ini bisa menjadi tanda bahwa kawat pada kumparan isolasi AC sudah terbakar habis. Kemudia bau apek yang keluar dari unit dalam menjadi tanda bahwa ada saluran yang tersumbat. Jika ini tidak segera diperbaiki maka Anda bisa sakit karena menghirup bakteri dari udara yang keluar dari AC.
6.    Kebocoran air dari unit AC dalam
Biasanya bagian yang mengeluarkan air adalah unit out door dan ini memang sangat normal. Tapi jika bagian dalam mengeluarkan air maka bisa menjadi tanda bahwa AC Anda sudah rusak. Air akan keluar dari unit dalam karena memang sudah bocor. Jika bagian yang bocor adalah pada komponen refrigeran  AC maka ini kondisi yang sangat berbahaya untuk kesehatan. Hal ini juga berhubungan dengan adanya bagian kondensator AC yang tersumbat atau rusak. Akibatnya jamur bisa terus menumpuk pada bagian ini dan menginfeksi saluran pernafasan melalui paru-paru.
7.    Biaya listrik naik secara tiba-tiba
Tanda lain jika AC memang sudah rusak dan membutuhkan perbaikan adalah ketika tagihan listrik Anda naik. Anda juga bisa merasa bahwa pemakaian AC tidak sebanding dengan tagihan listrik. Terlebih jika AC Anda model hemat energi yang artinya  bahwa tagihan listrik Anda seharusnya tidak terlalu banyak. Kondisi kenaikan pemakaian daya listrik pada AC bisa disebabkan karena ada kebocoran pada saluran pipa AC, ada kebocoran freon, saklar termostat yang rusak dan faktor lain. Dan tentu saja ini adalah waktu yang tepat untuk merawat AC.
8.    Freon AC bocor
Tanda lain yang sangat jelas ketika AC rusak adalah adanya freon yang bocor. Ini adalah masalah yang sangat serius karena freon adalah zat yang berbahaya dan mengandung racun. Freon yang bocor bisa disebabkan karena bagian kondensasi AC rusak atau tersumbat. Anda bisa melihat apakah freon bocor atau tidak adalah jika tiba-tiba unit mesin AC Anda mengeluarkan air baik untuk unit dalam atau luar. Dan ini bisa menjadi hal yang sangat berbahaya karena zat freon bisa masuk ke saluran pernafasan.
Jadi inilah semua tanda – tanda bahwa AC Anda membutuhkan perbaikan dan perawatan rutin. Jangan sampai menunda perawatan AC karena dampaknya bisa berbahaya untuk tubuh dan kesehatan keluarga Anda

Bangun Citra Teknisi

Service AC Semarang

Service Kulkas Semarang

Serba-Serbi Tentang AC

AC murah di Semarang

Descaling Kondensor 082223222061


Pengertian Descaling
Descaling dalam Istila teknisi pendingin adalah pembersihan kerak pada kondensor water cooled dengan cara di sirkulasi dengan chemical pembersih kerak dan atau dengan di korok 


Manfaat Descaling Kondensor Water cooled Adalah
1. Kondensor yang bersih dari kerak akan membuat pembuangan panas kondensor sempurna
2. Pembuangan Panas yang sempurna membuat tekanan preon pada system menjadi stabil seperti ketika unit baru
3. Tekanan Freon yang stabil membuat Ampere yang di tarik unit relatif rendah seperti ketika unit masih baru
4. Ampere Running yang relatif rendah, mebuat beaya beban listrik menjadi relatif rendah seperti unit baru
5. Dengan kata lain, dengan adanya Descaling secara berkala, menjadikan beaya yang harus di tanggung relatif lebih rendah di banding apabila tidak di adakan descaling secara berkala.

Alat dan Bahan yang di butuhkan di dalam proses \descaling, bisa di baca diposting berikutnya.


Cara Mencuci atau Merawat AC Split

Cara Mencuci atau Merawat AC Split
Cara Mencuci atau Merawat AC Split | Bangun Citra Teknisi : Spesialis Service AC Semarang - Hal mendasar yang harus dilakukan untuk menjaga AC tetap awet adalah dengan melakukan maintenance seperti membersihkan dengan mencuci AC secara berkala. Pada saat ingin membersihkan AC, harap perhatikan bahan atau cairan yang digunakan. Jangan menggunakan cairan kimia untuk mencuci AC karena dapat mengikis lapisan pada pipa di bagian dalam AC sehingga pipa menjadi tipis. Untuk mencuci AC, ketahui waktu ideal untuk melakukan maintenance AC. Untuk AC ruang tamu atau ruang keluarga, lakukan perawatan per 3 bulan, sementara untuk AC kamar tidur 4-5 bulan. Perkiraan waktu tersebut dapat berbeda-beda pada setiap bangunan atau rumah, tergantung lokasi dan tingkat polusi pada AC.


Alat-Alat Untuk Service AC:
1. Tangga
2. Steam atau Alat Cuci AC

3. Obeng dan Kunci Inggris
4. Analyzer AC
5. Cover AC
6. Ember (1 atau 2 Buah)
Langkah-Langkah Cuci AC:
Langkah Pertama:
Nyalakan AC untuk di Tes lalu jangan lupa untuk mematikannya.
Langkah Selajutnya:
Mematikan MCB bisa dilakukan atau tidak, tetapi lebih baik atau jika memungkinkan lebih baik di matikan MCB untuk mencegah arus pendek.
Setelah Itu:
Bongkar panel dan filter yang terdapat pada Indoor AC.
Selanjutnya:
Dengan memasang Box Elektrikal bisa membuat cipratan Air tidak mengenai modul AC, jika tidak mempunyai Box Elektrikal sebaiknya beli terlebih dahulu atau tidak menggunakannya juga tidak mengapa.

Lalu:
Persiapkan alat cuci ac atau steam yang akan digunakan untuk mencuci AC.
Langkah Selanjutnya:
Tutup Indoor dengan Plastik atau Cover AC Khsus untuk Mencuci AC, dan jangan lupa untuk mengarahkan pembuangannya ke Ember yang sudah di siapkan.

Langkah Berikutnya:
Cuci Filter AC dengan Air Bersih Terlebih Dahulu.
Lalu: 
Mulai Lakukan Pencucian Dengan Teliti Menggunakan Alat Steam Yang Sudah Di Siapkan Tadi.
Setelah Itu:
Pasang kembali panel indoor dengan teliti, jangan lupa untuk melepas box elektrikal yang tadi kita pasang, dan jangan lupa untuk mengelap atau membersihkan atau mengeringkan cover ac dengan lap atau kanebo, dan jangan lupa untuk memasang filter AC yang sudah kita bersihkan pertama kali.
Dengan Itu:
Pencucian Indoor Telah Selesai.


Setelah selesai, kita pindah kebagian outdoor atau bagian luar AC.
Langkah yang harus dilakukan:
Cuci Unit Outdoor Terlebih Dahulu.
Lalu:
Periksa Tekanan Freon Dengan Analyzer, Jika Ternyata Kurang, Maka Silahkan Tambahkan Freon atau Refrigerant Sesuai Dengan Jenis AC atau Outdoor.
Selesai, Jangan Lupa Untuk Menghidupkan dan Mematikan AC Kita.


Tutorial by Video (Sumber)


Kontak Kami
Kontak Kami
  • 0822-2322-2061 (WA/SMS/TELPON)
https://api.whatsapp.com/send?phone=6281362865152&text=Halo%2C%20Saya%20Mau%20Pesan%20Paket%20Service%20AC


Alamat Bengkel / Toko
Alamat: Jl. Pucang Elok Raya No.27, Pucanggading, Batursari, Mranggen, Kabupaten Demak, Jawa Tengah 59567
Google Maps: Bangun Citra Teknisi

https://www.google.com/maps/dir//aren+jaya+ac+semarang/data=!4m6!4m5!1m1!4e2!1m2!1m1!1s0x2e7063d902acfeb3:0xeb73bdf134d293f1?sa=X&ved=2ahUKEwiWysfe6b_dAhWaf30KHcXzD3IQ9RcwD3oECAoQEw
Pekerjaan Kami Di Kerjakan Oleh Seseorang Yang Sudah Ahli Di Bidang HVAC
Kenapa Harus Memesan Pelayanan di Bangun Citra Teknisi ?
1. Harga Terjangkau Murah
Harga pelayanan yang kami berikan merupakan harga yang sudah bersaing di pasaran sehingga para client kami tidak tertipu dengan harga kami.
2. Pelayanan Professional
Dengan harga yang kami tawarkan, kami juga berusaha untuk bagaimana caranya agar pelanggan kami puas terhadap pelayanan kami.
3. Teknisi Bersertifikat 
Teknisi yang kami tugaskan di lapangan merupakan teknisi yang sudah di ajarkan oleh Seseorang yang mempunyai sertifikat atau lebih tepatnya sudah berpengalaman pada bidang tersebut yaitu Pendingin Ruangan.
4. Garansi
Kami memberikan garansi pada layanan kami agar pelayanan yang kami berikan menjadi maksimal, sehingga client menjadi puas.
5. Pelayanan Yang Banyak
Kami menawarkan berbagai pelayanan yang bisa kalian lihat pada daftar harga pelayanan di atas, mulai dari Service AC, Bongkar Pasang, Pemasangan AC, dll.